Jenis Kacang-Kacangan Untuk Cemilan Saat Diet – Kacang-kacangan merupakan jenis tanaman yang masih satu jenis dengan biji-bijian dan polong-polongan. Berbagai jenis kacang umumnya memiliki rasa yang gurih dan lezat cocok untuk dijadikan camilan, termasuk saat diet.
Kacang-Kacangan yang Bisa Dijadikan Camilan Saat Diet
Diet bukan berarti tidak boleh ngemil sama sekali. Justru camilan itu penting untuk menekan nafsu makan sekaligus sebagai penunda lapar di jam-jam krusial. Namun, karena diet, tentu tidak semua camilan bisa di konsumsi. Camilan yang banyak mengandung gula, natrium, lemak jenuh dan karbohidrat sebaiknya dihindari. Sebagai gantinya, cobalah untuk mengkonsumsi beberapa jenis kacang-kacangan berikut ini:
1. Kacang Pecan
Kacang pecan dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah sehingga membantu mencegah resiko penyakit jantung. Satu porsi kacang pecan yang di konsumsi secara rutin setiap harinya dapat mencegah penyakit degenerasi neuron motorik yang terjadi di usia senja. Kacang pecan mengandung 19 macam vitamin dan mineral serta 60% asam lemak tak jenuh tunggal.
2. Kacang Macadamia
Kacang Macadamia adalah jenis kacang tropis yang sehat. Kacang ini memiliki kandungan asam lemak omega 7 tak jenuh tinggal. Inilah salah satu jenis lemak sehat di samping omega 3 dan omega 6. Kacang Macadamia membantu melawan kolesterol jahat dalam darah dan berfungsi menjaga kesehatan kulit. Kacang ini juga mengandung thiamin yang berfungsi merubah karbohidrat menjadi energi dan sebagai pengatur sistem syaraf.
3. Kacang Brazil
Kacang Brazil kaya akan kandungan selenium yang merupakan mineral penting untuk menjaga kekebalan tubuh dan kelenjar tiroid. Dengan mengkonsumsi seporsi kacang Brazil setiap harinya, kebutuhan tubuh akan selenium akan tercukupi dengan baik. Bahkan kandungan magnesium dalam kacang Brazil diketahui jauh lebih tinggi dibandingkan dengan kacang-kacangan lainnya.
4. Kacang Pinus (pine nut)
Mungkin Anda masih agak asing dengan jenis kacang satu ini, padahal di dalamnya terkandung antioksidan betakaroten dan lutein yang sangat penting untuk kesehatan mata. Kacang pinus ini juga mengandung asam lemak tak jenuh tunggal yang sangat baik untuk kesehatan jantun, kaya akan serat, vitamin, protein dan mangan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.
5. Kacang Lentil
Kacang lentil adalah jenis kacang yang berbentuk mungil dan banyak dikembangkan di daerah-daerah Timur Tengah seperti Arab, Mesir, hingga Pakistan dan India. Kacang lentil mengandung 10% air, 22,7% protein, 50% karbohidrat, 13% serat, dan 2% gula, berikut kandungan gizi lainnya yang terdapat di dalam kacang ini di antaranya adalah natrium, kalsium, zat besi, seng, selenium, tembaga dan mangan. Kacang ini juga kaya akan vitamin B, B1, B2, B3, B4 dan juga B6 serta vitamin C, E, J dan K. Dengan banyaknya kandungan gizi di dalamnya, kacang ini paling cocok dijadikan camilan saat diet.
6. Kacang Almond
Untuk jenis kacang satu ini, sepertinya kita semua sudah tidak asing. Almond kaya akan kandungan vitamin E yang baik untuk kulit dan sebagai zat antioksidan penangkal radikal bebas. Kandungan kalsium di dalam almond dapat mencegah osteoporosis. Selain itu, almond juga kaya akan serat, baik untuk kesehatan jantung dan pencernaan.
7. Kacang Tanah (peanut)
Kacang tanah mengandung asam folat yang sangat tinggi sehingga sangat baik di konsumsi oleh ibu hamil. Kandungan vitamin di dalamnya, seperti vitamin A dan E juga memainkan peran penting untuk kesehatan tubuh sebab dapat membantu pembentukan materi genetik dari setiap sel dalam jaringan tubuh.
Nah, sekarang Anda sudah bisa menikmati waktu ngemil yang sehat saat diet dengan beraneka jenis kacang-kacangan yang gurih dan lezat di atas.