Kumpulan Puisi Hasil Karya Remy Sylado yang Paling Populer

Kumpulan Puisi Hasil Karya Remy Sylado yang Paling Populer – Siapa sih yang tidak suka dengan puisi? Kata-kata yang indah dengan syair yang penuh makna. Kadang ketika membaca atau mendengarkan puisi bahkan bisa sampai baper (bawa perasaan).

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Puisi atau sajak merupakan ragam sastra yang bahasanya terikat oleh irama, mantra, rima serta penyusunan larik dan bait. Biasanya puisi berisi ungkapan penulis mengenai emosi, pengalaman maupun kesan yang kemudian dituliskan dengan bahasa yang baik sehingga dapat berima dan enak untuk dibaca.

Tahukah kamu dengan salah satu penyair terkenal? Ya, Remy Sylado. Remy Sylado mempunyai nama lengkap Yusbal Anak Perang Imanuel Panda Abdiel Tambayong. Dia lahir 12 Juli 1943 di Malino, Makasar, Sulawesi Selatan, dari keluarga gereja Christian and Missionary Alliance. Ayahnya bernama Johannes Hendrik Tambajong dan ibunya Juliana Caterina Panda. Istri Remy Silado bernama Maria Louise Tambayong. Mereka tinggal di rumah ketiganya di Bogor dengan luas bangunan 220 meter persegi di atas tanah seluas 4000 meter, di jalan Cikakawang dekat kampus IPB Darmaga.

Seniman serba bisa ini memiliki berbagai profesi yakni penyair, novelis, cerpenis, dramawan, kritikus sastra, pemusik, penyanyi, penata rias, aktor, ilustrator, wartawan, dan dosen. Berkaitan dengan dunia tulis- menulis, Remy tidak lepas dari riset yang mendalam. Bahkan, ia memburu bahan-bahan untuk novelnya sampai ke perpustakaan luar negeri.

Nah, dalam artikel ini kita akan memberikan kumpulan puisi hasil karya Remy Sylado yang paling populer. Yuk, simak berikut kumpulan kumpulan puisinya.

Kumpulan Puisi Hasil Karya Remy Sylado yang Paling Populer 

Olahraga

olahraga
orang kota
mengangkat barbel
di fitness centre

olahraga
orang desa
memacul tanah
di sawah ladang

yang satu
mencari sehat
karena anjuran
yang lain
menemukan sehat
karena telanjur

1990

Dua Jembatan: Mirabeau & Asemka

Mengapa orang mau dengar Apollinaire
Yang berkisah tentang kebohongan dunia
– Et Sous le pont Mirabeau coule la Seine
– Et nous amours
– ?

Mengapa tak mau dengan Remifasolasido
Yang berkisah tentang kejujuran dunia
– Ning ngisore kreteg Asemka iku
– Akeh umbele Cino
– ?

Waktu Do’a Ulang Tahun

terimakasih tuhan atas hidangan ini

berhubung botty tiba-tiba kentut
terpaksa
amin kami ganti dengan
jancuk.

Teks Atas Tao

yang mengerti
malah tidak bicara
yang tak mengerti
malah banyak bicara

Di Blok Apa

Kalau
Chairil Anwar
binatang jalang
Di blok apa
tempatnya
di Ragunan?

Seorang Prajurit Memulai Korupsi dengan Sumpritan Seharga Rp 200

satu prit
jigo

empat prit
cepek

delapan prit
kembali pokok

Yang Pernah Terjadi dalam Cerita dan Bisa Sekonyong Menjadi Derita

Sam Pek Eng Tay
menggebu cinta
Sakit pek-tay
terganggu cinta.

Dua Daya

motivator
berbicara tentang
memberdayakan rakyat

koruptor
berbicara tentang
memperdayakan rakyat.

Barang-barang Bekas

Untuk semua barang bekas di bawah langit
Kita mau memakainya dengan senang hati
Kita mau memakai baju bekas
Kita mau memakai celana bekas
Kita mau memakai sepatu bekas
Kita mau memakai isteri bekas
Kecuali satu barang bekas

Kita tak mau memakai tusuk-gigi bekas

1973

Anjing

kalau kau memujiku awet muda
kau menyamakan aku bagai anjing
sebab anjing dari kecil sampai tua
wajahnya hanya anjing dan tetap anjing.

Itulah kumpulan puisi hasil karya Remy Sylado yang populer. Kumpulan puisi tersebut dapat Anda jadikan untuk referensi bacaan puisi Anda. Semoga bermanfaat!

 

 

Author: admin

Saya hanya seorang blogger pemula dan seorang manusia biasa. Adapun saya membuat blog sederhana ini hanya untuk mengisi waktu luang dan hobby dalam internet.