Perawatan Wajah Dengan Es Batu – Pemanfaatan es batu tidak hanya digunakan untuk menyegarkan minuman, mencegah pembusukan pada ikan di supermarket atau pun hiasan pahatan es. Es batu juga dapat dimanfaatkan untuk kecantikan tanpa harus keluar duit banyak. Facial seperti ini juga tak perlu harus keluar rumah jauh-jauh, hanya duduk manis di atas sofa sambil nonton tv saja. Tapi es batu yang digunakan juga jangan sembarangan, usahakan es batu yang dibuat adalah buatan sendiri. Agar anda bisa menghandle dengan air es batu itu akan dibuat. Sebaiknya anda gunakan air minum dengan Ph yang sudah netral dan tidak mengandung lumut dan magnesium.
Anda juga bisa memvariasikan es batunya, semisal saat anda akan membekukan air masukan lah beberapa potong buah pada air seperti lemon, strawberry, ataupun tomat cara ini disebut Infuse Ice Cube. Anda bisa meyeseuaikan buah apa yang anda inginkan disesuaikan dengan kebutuhan kulit.
Ingin tahu, es batu bisa digunakan untuk perawatan apa saja ? Berikut beberapa hal yang bisa didapatkan dari perawatan wajah dengan es batu:
Manfaat Perawatan Wajah Dengan Es Batu
1. Memutihkan Kulit
Sensasi dingin es batu dengan digosok secara memutar perlahan di sekitar pipi, dahi dan dagu akan membantu peredaran darah dan membuat wajah kelihatan lebih fresh dan cerah.
2. Mengencangkan Kulit
Dengan lancarnya peredaran darah akan mengurangi kerutan-kerutan di wajah, sehingga wajah akan terlihat lebih bercahaya dan awet muda. Tak perlu repot untuk suntik botoks dan sebagainya, cara sehat dan alami dengan es batu saja bisa mencegah penuaan dini.
3. Menghilangkan Mata Panda
Mata panda dan sebab bisa saja merusak penampilan kita. Hanya gara-gara hal kecil seperti itu akhirnya kemana-mana harus ditutup-tutupi dengan dengan concelors atau bahkan kaca mata. Anda pasti tidak mau se repo itu kan?
Sekarang anda bisa mengatasi mata panda dan sebab dengan es batu yang akan menyegarkan kulit lelah di bawah mata anda menjadi kembali kencang.
4. Mengecilkan Pori-pori
Yang membuat para kaum hawa berlama-lama di depan cermin adalah mendempul, selain untuk menutupi jerawat juga untuk menutupi pori-pori besar di sekitar pipi. Hal tersebut bisa diatasi dengan mengoleskan es batu pada wajah, anda juga boleh menggunakan infuse ice cube dengan menggunakan lemon pada es batunya.
Dengan mengecilnya pori-pori maka sekresi sebum (seksresi dari kelenjar minyak) juga tentu akan berkurang. Jadi, bagi kalian yang bermasalah dengan minyak berlebih, perawatan dengan es batu juga bisa membantu.
5. Membuat Make Up lebih Awet
Berhubungan dengan berkurangnya sekresi sebum pada wajah, maka minyak-minyak yang menjadi penyebab lunturnya make up teratasi sudah. Sebelum menggunakan make up ada baiknya anda facial dulu dengan es batu, supaya nantinya make up jadi lebih tahan lama dari sebelumnya.
6. Mengatasi Peradangan Pada Jerawat
Es batu dapat mengurangi kemerahan serta rasa sakit pada jerawat, dengan kemampuannya mengkonstruksi pembuluh darah untuk mengecilkan pori-pori, maka bakteri bakteri yang ada akan tersingkir. Berbagai kotoran serta sel kulit mati akan dibersihkan dengan menggosok gosok perlahan es batu pada area wajah.
7. Menyembuhkan Kulit Terbakar Matahari
Kulit yang terbakar matahari akan meninggalkan bekas merah dengan rasa perih yang menggigit. Oleh karena itu, es batu sering digunakan untuk menyegarkan kulit dan membuat kulit lebih rileks.
Beberapa hal yang bisa diatasi dengan es batu di atas tadi menunjukan pada kita, bahwa untuk cantik dan sehat tidak perlu bahan kimia dan mahal. Cukup dengan bahan-bahan alami di sekitar kita saja bisa jadi solusinya. Semoga bermanfaat, selamat mencoba.